Icon Plus Mulai Rambah Pelosok Batang 

Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki didampingi Manajer PLN UP3 Triyono menandatangani deklarasi Multi Stakeholder Forum di Pendopo Kabupaten Batang

Pantura24.com, Batang – Layanan internet besutan anak perusahaan PLN, PT Icon plus mulai merambah wilayah pelosok di Kabupaten Batang. Salah satu daerah terpencil yang menjadi sasaran adalah Desa Pranten, Kecamatan Bawang.

“Kami tidak hanya layani kawasan industri saja tapi jaringan internet juga diarahkan ke daerah pelosok seperti di Desa Pranten,” jelas Manager PLN UP3 Pekalongan Triyono, Rabu (30/8/2023).

Ia mengatakan kehadiran PLN turut berperan dalam memajukan perekonomian yang ada di wilayah itu. Jadi tidak hanya di kawasan industri saja yang didukung. Tapi seluruh lapisan masyarakat.

Icon plus juga direncanakan mendukung sektor pertanian, perikanan, kehutanan dan lainnya melalui ketersediaan layanan internet di seluruh wilayah Kabupaten Batang.

Triyono menyebut internet dari PLN memiliki kelebihan yang tidak ada pada kompetitor lain seperti aset tiang listrik yang sudah terpasang di pelosok negeri dan bisa disandingkan dengan jaringan internet.

Icon plus tidak lagi memerlukan tiang baru karena sudah tersedia di jaringan listrik PLN dan layanan internet juga sudah 100 persen fiber optik sehingga berpengaruh terhadap kecepatan unggah dan unduh yang lebih baik.

“Itulah mengapa kami memilih untuk membantu menyediakan jaringan internet di pelosok dengan tujuan agar UMKM, pelajar dan masyarakat umum bisa mencari ilmu dan bergerak maju,” ujarnya.

Sementara itu Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki menambahkan bahwa hampir seluruh wilayah sudah teraliri listrik dan dengan adanya jaringan internet baru yang sedang dikembangkan oleh PLN sangat membantu pemerintah daerah untuk mendukung kemajuan berbagai sektor usaha.

“Ini sejalan dengan program merdeka sinyal sehingga akan meningkatkan potensi lokal yang berujung pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat,” katanya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *